Pantai Ngobaran Jogja : Alamat, HTM dan Daya Tarik Budaya

Salah satu rekomendasi pantai yang tidak boleh kamu lewatkan begitu saja saat mengunjungi daerah Gunung Kidul Jogja adalah pantai Ngobaran, lokasi bersebelahan dengan Pantai Nguyahan yang hanya terpisahkan oleh bukit saja.

Jika kamu mengunjungi salah satu pantai ini, maka admin sarankan mengunjungi keduanya, karena lokasinya sangat dekat hanya sekitar 200 meter saja, kamu bisa menikmati 2 pantai yang memiliki karakteristik keindahan tersendiri diantara keduanya.

Namun ada yang cukup unik di pantai Ngobaran, yaitu vibes yang sangat kental dengan Kebudayaan Lokal, karena di kawasan pantai ini terdapat Pura atau semacam tempat peribadatan kejawen untuk memperingati kehadiran Prabu Brawijaya V.

Pemandangan pura ini menambah eksotis pantai ini dengan hamparan laut yang luas dan dihiasi pasir putih yang mempesona. Bagaimana, Tertarik untuk berlibur ke Pantai Ngobaran?

Buat yang penasaran dan ingin menikmati secara langsung keindahan Pantai Ngobaran bisa banget buat segera agendakan untuk berkunjung ke sana.

Dan untuk menambah referensi sebelum berkunjung ke pantai ini, sebaiknya simak ulasan tempat wisata tersebut secara lengkap di bawah ini.

Pura dan Patung di Pantai Ngobaran Gunung Kidul Jogja
Sumber : Google Maps AURORA KIDS COLLECTIONS

Alamat dan Rute Menuju ke Pantai Ngobaran

Pantai indah ini beralamatkan di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Jarak pantai ngobaran dari Pusat Kota atau Titik Nol Yogyakarta adalah sekitar 51,4 km dan untuk menuju ke pantai ini memerlukan waktu perjalanan sekitar 1 jam 15 menit atau lebih tergantung kepadatan kendaraan di jalan menuju ke arah pantai.

Untuk menuju ke pantai ini, kamu bisa ambil ke Jalan Sisimangaraja dan ambil arah menuju ke Kecamatan Imogiri, kemudian ambil arah jalan menuju ke Kecamatan Panggang.

Setelah itu ambil arah jalan menuju ke Desa Saptosari, kemudian baru ambil jalan menuju ke Desa Kanigoro, apabila sudah sampai di desa ini, maka lokasi pantainya sudah sangat dekat.

Harga Tiket Masuk ke Kawasan Pantai Ngobaran

Untuk saat ini untuk masuk ke kawasan pantai ngobaran, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 5.000 saja untuk tiap orangnya dan kamu sudah bisa masuk dan menikmati keindahan alam di pantai ini.

Dan untuk yang membawa kendaraan roda 2 akan dikenakan tarif parkir sebesar Rp 3.000 per kendaraan, kemudian untuk kendaraan roda 4 akan di kenakan tarif parkir sebesar Rp 10.000. Sementara itu, untuk kendaraan besar seperti bus tarifnya sebesar Rp 20.000 saja.

Fasilitas Penunjang di Pantai Ngobaran

Supaya wisatawan yang berlibur di pantai Ngobaran bisa merasakan momen liburan yang menyenangkan dan mengasyikan, pengelola wisata sudah menyediakan beragam fasilitas umum, diantaranya adalah :

  • Area parkir kendaraan yang luas.
  • Penyewaan tikar dan payung.
  • Area camping.
  • Gazebo.
  • Warung makan.
  • Musholla.
  • Toilet dan kamar mandi umum.
  • Beragam spot foto menarik.
Sunset di Pantai Ngobaran Gunung Kidul Jogja
Sumber : Google Maps chan tho shua

Ragam Daya Tarik Pantai Ngobaran Jogja

Meskipun merupakan kawasan pantai yang tidak begitu luas, namun pantai ini memiliki daya tarik dan keunikan tersendiri. Salah satu daya tariknya adalah nilai kebudayaan yang sangat kental di kawasan pantai ini.

Yaitu karena di pinggiran pantai, terdapat bangunan Pura dan juga di sekitarannya berdiri Patung-Patung Putih. Dan buat yang tertarik dengan budaya setempat, kamu bisa berkunjung pada saat Hri Raya Nyepi, karena biasanya akan diadakan Upacara Melasti.

Selain itu ada juga ritual rutin kejawen yang biasanya diselenggarakan tiap hari Selasa dan Jum’at. Apabila saat berkunjung tengah ada peribadatan, sebaiknya kamu menghormati orang-orang yang tengah beribadat di sana.

Setelah melewati Pura tadi, setelah turun ke bawah, kamu akan disambut oleh pasir putih yang begitu lembut. Kemudian di sekeliling pantai, kamu akan mendapati keindahan tebing tinggi yang ditumbuhi tanaman dan pepohonan hijau, yang menambah keindahan kawasan Pantai Ngobaran.

Di pantai ini, kamu bisa mengabadikan momen keindahan pantai di setiap sudutnya, karena semua spot pemandangannya akan memanjakan mata wisatawan yang berkunjung.

Apabila kamu berkunjung di sore hari, kamu akan disambut dengan indahnya sunset dan merahnya langit pantai selatan yang menawan.

Kemudian, kamu juga bisa berkemah di pantai ini, sudah tersedia kawasan khusus untuk mendirikan tenda dan bisa untuk bermalam di sini bersama kerabat, pada malam harinya bisa menyalakan api unggun dan mebhabisakan malam di pantai ini.

Baca Juga : Pantai Ngrenehan Jogja

Tips-Tips Berkunjung ke Pantai Ngobaran

Biar momen liburan kamu ke pantai ini jauh lebih maksimal dan menyenangkan, kamu bisa menerapkan beberapa tips berikut ini :

  • Pilihlah hari yang cerah, supaya pemandangan yang didapatkan jauh lebih indah dan meminimalisir terjadinya hujan saat kamu liburan ke sana.
  • Apabila kamu kesulitan menemukan lokasi pantai ini, jangan ragu dan sungkan untuk bertanya ke warga sekitar supaya tidak tersesat.
  • Persiapkan gadget terbaikmu untuk mengabadikan momen liburan kamu di pantai yang indah ini.
  • Persiapkan uang yang cukup untuk berjaga-jaga kebutuhan mendadak saat liburan.
  • Bawalah kendaraan kecil, karena akses jalannya yang masih kecil, supaya lebih mudah menuju ke pantai ngobaran.

Nah, itulah tadi salah satu pantai pilihan yang bisa kamu kunjungi saat berkunjung ke daerah Gunung Kidul Jogja. Bagaimana, kamu mau liburan ke Pantai Ngobaran, kapan?

Tinggalkan komentar